Cara Pendaftaran PMDK-PN 2019/2020

pmdk.politeknik.or.id 2019 -- Cara Mendaftar PMDK-PN Online, Panduan Cara Pendaftaran PMDK-PN Online, Panduan Cara Mendaftar PMDK-PN Online, Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru Jalur PMDK-PN, Langkah-langkah Pendaftaran PMDK-PN, Cara Mendaftar Jalur Undangan (PMDK-PN), Cara Mendaftar Jalur Nasional (PMDK-PN), PMDK-PN / PMDK Poltek Negeri / PMDK Politeknik Negeri. 2021. 2022.

Pada kesempatan ini admin web akan memberikan informasi mengenai Cara Pendaftaran PMDK-PN 2019/2020. Informasi ini diberikan dengan harapan agar bisa membantu anda dalam melakukan pendaftaran PMDK-PN. Mari simak informasi selengkapnya berikut ini.


Penelusuran Minat dan Kemampuan Politeknik Negeri atau yang sering disebut dengan PMDK-PN adalah jalur seleksi penerimaan mahasiswa baru masuk ke Politeknik Negeri se-Indonesia.

Seleksi jalur PMDK-PN ini didasarkan pada prestasi akademik siswa yang dilihat dari nilai rapor dan prestasi lain yang relevan. Nilai rapor yang akan dijadikan dasar penilaian adalah nilai rapor siswa mulai dari kelas X sampai dengan kelas XII semester 1.

Siswa-siswi terbaik di sekolah yang menunjukkan prestasinya di setiap semester yang akan mendapatkan kesempatan mengikuti seleksi PMDK-PN. Siswa-siswi lain yang tidak mendapatkan kesemapatan mengikuti seleksi PMDK-PN, maka nantinya bisa mengikuti seleksi jalur UMPN atau jalur mandiri Politeknik.

Bagi anda yang tidak terbiasa dengan dunia online dan mengalami kesulitan dalam melakukan proses pendaftaran PMDK-PN, maka disini admin akan memberikan panduan cara-cara melakukan pendaftaran PMDK-PN secara online. Berikut penjelasan selengkapnya yang disertai dengan penjelasan Bidikmisi PMDK-PN.

A. Cara Pendaftaran Bidikmisi Jalur PMDK-PN

Bagi peserta PMDK-PN yang memiliki tekat yang kuat untuk kuliah di Politeknik Negeri namun terkendala karena memiliki kekurangan dari segi ekonomi, silahkan mendaftarkan diri mengikuti seleksi Bidikmisi jalur PMDK-PN. Pendaftaran Bidikmsi jalur PMDK-PN ini dimulai oleh Kepala Sekolah yang memberikan rekomendasi kepada siswanya. Selanjutnya siswa melakukan pendaftaran mandiri. Berikut cara-cara selengkapnya.

Cara Pendaftaran Bidikmisi Jalur PMDK-PN Oleh Sekolah
  • Buka alamat website resmi pendaftaran Bidikmisi yaitu bidikmisi.belmawa.ristekdikti.go.id
  • Klik menu "login Sekolah"
  • Kemudian akan muncul 2 pilihan, yaitu pilihan untuk sekolah yang sudah terdaftar dan belum terdaftar
  • Jika belum terdaftar, maka klik menu "belum daftar". Selanjutnya masukkan NPSN atau Nama Sekolah lalu ikuti proses pendaftaran sampai selesai.
  • Jika sudah terdaftar, silahkan login menggunakan NPSN dan Kode Akses Sekolah.
  • Selanjutnya isi biodata sekolah dan biodata siswa yang akan direkomendasikan mengikuti Bidikmisi.
  • Setelah selesai, kemudian Sekolah akan mendapatkan nomor pendaftaran dan kode akses untuk masing-masing siswa.
  • Selanjutnya nomor pendaftaran dan kode akses diberikan kepada siswa untuk melakukan pendaftaran bidikmisi.

Cara Pendaftaran Bidikmisi Jalur PMDK-PN Oleh Siswa
  • Buka alamat website resmi pendaftaran Bidikmisi yaitu bidikmisi.belmawa.ristekdikti.go.id
  • Klik menu "login siswa"
  • Login menggunakan nomor pendaftaran dan kode akses yang telah didapatkan dari sekolah.
  • Selanjutnya isi biodata diri anda dengan lengkap dan benar sampai dengan mencetak kartu tanda peserta Bidikmisi.
  • Jika telah selesai, silahkan melakukan pendaftaran online PMDK-PN.

Baca Selengkapnya :

B. Cara Pendaftaran PMDK-PN

Pendaftaran PMDK-PN dilakukan secara online melalui website resmi pendaftaran PMDK-PN, yaitu www.pmdk.politeknik.or.id. Pendaftaran PMDK-PN dilakukan oleh 2 (dua) pihak, yaitu pihak sekolah dan pihak siswa. Berikut penjelasaan mengenai tata cara pendaftarannya.

1. Tata Cara Pendaftaran PMDK-PN Oleh Sekolah
  • Kepala sekolah membuka alamat website resmi PMDK-PN untuk login sekolah, yaitu https://pmdk.politeknik.or.id/daftar/sekolah
  • Login menggunakan username dan password sekolah. Password sekolah terdapat pada undangan.
  • Lakukan pengisian data sekolah dan data siswa pada formulir pendaftaran online yang tersedia
  • Setelah mengisi data, maka akan mendapatkan username dan password untuk masing-masing siswa.
  • Username dan password diberikan kepada masing-masing siswa untuk melakukan pendaftaran online PMDK-PN.

Informasi untuk Sekolah
  • Sekolah yang memiliki akun akses adalah sekolah yang telah menerima undangan
  • Username dan Password terdapat pada lembar undangan yang telah dikirimkan ke masing masing sekolah
  • Username dan Password berbeda dengan tahun sebelumnya.
  • Undangan akan dikirimkan ke alamat sekolah setidaknya 7 hari kerja setelah pembukaan.
  • Apabila sekolah belum mengikuti ditahun sebelumnya, dapat memerika NPSN di halaman PMDK login sekolah untuk memproses pendaftaran.
  • Apabila anda kehilangan akun akses, silahkan hubungi Pusat Bantuan

2. Cara Pendaftaran PMDK-PN Oleh Siswa
  • Siswa membuka laman resmi PMDK-PN yaitu https://pmdk.politeknik.or.id/daftar/siswa
  • Login menggunakan username dan password yang telah diperoleh dari sekolah
  • Isilah biodata diri anda dengan lengkap dan benar
  • Jika telah selesai, periksa kembali data yang telah anda isi tersebut
  • Jika telah yakin benar, silahkan mencetak kartu tanda peserta PMDK-PN

Informasi untuk Siswa
  • Siswa yang memiliki Username dan Password adalah siswa yang telah direkomendasikan oleh sekolahnya
  • Username dan Password diperoleh melalui sekolah masing masing
  • Apabila anda kehilangan akun akses hubungi pihak sekolah untuk meminta ulang

Informasi terkait mengenai jadwal pelaksanaan PMDK-PN, kriteria penerimaan, daftar seluruh Politeknik pada PMDK-PN, serta informasi-informasi lain bisa anda baca pada artikel Pendaftaran Online PMDK-PN atau Pendaftaran PMDK Polteknik Negeri
Demikianlah informasi yang dapat admin sampaikan pada kesempatan ini tentang Cara Pendaftaran PMDK-PN. Mudah-mudahan informasi tersebut bisa memberikan panduan cara melakukan pendaftaran terutama untuk calon peserta PMDK-PN ataupun pihak sekolah yang membutuhkan informasi ini.

Terima kasih atas kesempatan yang anda luangkan untuk membaca artikel ini. Semoga anda lulus seleksi jalur PMDK-PN dan semoga kesuksesan selalu menyertai kita semua. Amin.